Apartemen Primadona Baru Investasi Properti Di Makassar

Tak kalah dengan kota-kota besar di Indonesia (Jakarta, Surabaya, Bali, Semarang dan Medan), pertumbuhan ekonomi dan tren gaya hidup di Kota Makassar berkembang pesat. Sebagai hunian masyarakat urban, apartemen mulai dilirik.

Di kawasan Indonesia bagian timur, Makassar merupakan kota terpenting sekaligus menjadi barometer pertumbuhan ekonomi kota-kota Indonesia bagian timur. Pertumbuhan ekonomi Sulawesi Selatan, khususnya Kota Makassar dalam tiga tahun terakhir ini cukup tinggi, rata-rata di atas pertumbuhan ekonomi nasional, di atas 8 persen.

Berdasarkan data dari Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Makassar, tahun 2012, sector utama yang menopang ekonomi Makassar antara lain : sector perdagangan, hotel, restoran dan real estate, yang persentasenya mencapai 29,43 persen, menyusul sector industry pengolahan kemudian sector jasa-jasa.

Seiring perkembangan kota yang dipacu oleh pertumbuhan ekonomi, permintaan akan hunian khususnya di tengah kota (inner city) Makassar pun turut meningkat. Selain karena pertimbangan praktis dan dekat dengan tempat aktivitas sehari-hari, kelangkaan serta mahalnya harga tanah di tengah kota menjadikan hunian vertical (apartemen) sebagai pilihan paling rasional bagi masyarakat perkotaan.

Melihat peluang ini, pengembang pun seakan tak mau ketinggalan momentum. Misalnya saja Ciputra Group yang kini sedang mengembangkan hunian vertical di wilayah Panakukang, Makassar, yakni Vida View Apartments di Kota Makassar. Apartemen ini diproyeksikan akan dibangun 3 tower, dilengkapi kios-kios dan ruko-ruko.

Untuk mendukung kenyamanan tinggal para penghuninya. Vida View Apaprtments dilengkapi dengan fasilitas-fasilitas modern, antara lain : sky garden, pool, spa, gym & fitness room, jogging track, multi function plaza, smart card, futsal, cctv, intercom, keamanan 24/7, kapasitas parker kurang lebih 1000 lot.

Primadona Baru

Masuknya Ciputra Group di pasar apartemen Kota Makassar diprediksi akan menggairahkan pasar apartemen di kota “Angin Mamiri”.  Di samping menambah pilihan tempat tinggal, dengan dikembangkannya Vida View Apartments juga mem[erbanyak opsi investasi bagi masyarakat Kota Makassar dan sekitarnya.  Di beberapa kota (terutama Jabodetabek : Jakarta, Bogor, Tangerang dan Bekasi) apartemen telah membuktikan sebagai instrument investasi paling menguntungkan setelah ruko.

Apartemen lebih menjanjikan dibanding investasi subproperti lainnya. Investasi di apartemen berpotensi mendapatkan keuntungan yang tinggi dengan tingkat resiko paling kecil dibandingkan investasi saham, obligasi atau deposito, baik jangka pendek maupun jangka panjang, investasi di apartemen tetap sangat menguntungkan.

Sebab untuk apartemen baik disewakan maupun jual kembali nilainya bias berlipat-lipat. Apartemen bahkan memiliki tingkat kapitalisasi (capitalization rate) lebih cepat dan jaminan imbal hasil investasi  dan dapat dikategorikan sebagai investasi terus meningkat (sunrise).

Beberapa pengamat memperlihatkan harga sewa (yield) apartemen itu mencapai 10 hingga 12 persen. Sementara pada beberapa jenis property, nilai sewa rumahmenurun berkisar 3 hingga 5. Namun untuk ritel seperti kios/took nilai sewa mencapai 5 hingga 9 persen, perkantoran sebesar 7 hingga 10 persen.

Kenaikan harga jual (capital gain) dan nilai sewa (investment yield) ini akan lebih besar lagi kenaikannya pada apartemen-apartemen di kota-kota yang pasokan unit apartemennya masih sedikit, seperti Makassar.

Untuk para investor Kota Makassar, inilah saatnya untuk Anda berinvestasi di apartemen, karena tidak ada ruginya. Di saat pasar belum ramai dalam beberapa tahun, 1-2 tahun ini harganya akan terus bergerak naik.